Wednesday 17 October 2018

10 Khasiat Buah Pepanya

MANFAAT BUAH PEPAYA

Pepaya mengandung banyak sekali nutrisi, bahkan sangat kaya akan vitamin C. Satu buah pepaya setidaknya mengandung 235 mg vitamin C. Jumlah tersebut 2-3 kali lebih banyak dari rekomendasi harian yang disarankan.

1. Memperlancar sistem pencernaan

Sering mengalami sembelit atau susah buang air besar? Jika Anda susah buang air besar, sangat penting untuk Anda mengonsumsi pepaya setelah makan. Selain mudah didapat, pepaya juga memiliki banyak khasiat bagi kesehatan. Salah satu khasiat buah pepaya adalah dapat memperlancar sistem pencernaan.

2. Sebagai cadangan energi

Selain berfungsi untuk memperlancar pencernaan, buah pepaya ternyata juga dapat memberikan cadangan energi untuk Anda yang memiliki banyak aktivitas. Selain bisa menjadi cadangan energi yang membuat Anda tidak mudah lelah, buah pepaya juga bisa membantu Anda untuk mendapatkan tidur nyenyak setiap malam dan tidak mengalami insomnia.

3. Memperbaiki daya tahan tubuh

Kandungan vitamin C dalam buah pepaya adalah 33 persen lebih banyak dibanding buah jeruk. Hal ini menjadikan buah pepaya menjadi salah satu buah andalan untuk membantu memulihkan kondisi tubuh setelah sakit. Selain itu, manfaat pepaya lainnya juga bisa menguatkan kekebalan tubuh.

4. Membuat kulit mulus

Buah pepaya memiliki kandungan vitamin E yang tinggi. Maka dari itu, banyak perusahaan kosmetik yang memanfaatkan kandungan vitamin E yang tinggi dari pepaya untuk membuat produk anti-aging alias pencegah penuaan. Kandungan vitamin E yang tinggi ini bisa mencegah dan mengobati flek-flek hitam sehingga kulit semakin mulus dan kencang.

5. Mencegah Penyakit jantung

Kandungan serat, kalium dan vitamin dalam pepaya membantu tubuh dalam mencegah penyakit jantung. Peningkatan asupan kalium, yang dilakukan bersamaan dengan penurunan asupan natrium , merupakan perubahan pola makan yang paling penting, yang dapat mengurangi risiko penyakit kardiovaskular. Kandungan enzim pada pepaya juga dapat membantu mencegah oksidasi kolesterol yang dapat menekan kadar kolesterol dan membantu mencegah gejala penyakit jantung.

6. Pencernaan

Manfaat pepaya yang satu ini sudah tidak diragukan lagi, jika anda susah BAB, pepaya solusinya. Di dalam pepaya terdapat enzim pencernaan yaitu papain, yang berguna dalam membantu pencernaan. Selain itu, juga dapat berguna untuk melunakkan daging. Pepaya juga mengandung serat dan kadar air yang tinggi. Kedua nutrisi tersebut, sangat baik dalam pencegahan sembelit dan mempromosikan keteraturan buang air besar, sehingga menyehatkan saluran pencernaan.

7. Mencegah Degenerasi Makula

Senyawa eaxanthin antioksidan yang ditemukan dalam pepaya, menyaring sinar cahaya biru berbahaya yang diperkirakan, akan berperan protektif dalam kesehatan mata untuk menangkal kerusakan degenerasi.

8. Mempercepat Penyembuhan Luka


Ketika pepaya digunakan secara topikal dengan menumbuk buahnya, terlihat bermanfaat untuk mempromosikan penyembuhan luka dan mencegah infeksi daerah kulit yang terbakar. Para peneliti percaya bahwa enzim proteolitik chymopapain dan papain dalam pepaya berfungsi seperti salep. Salep yang mengandung enzim papain juga telah digunakan untuk mengobati ulkus dekubitus atau luka baring.

9. Pencegahan Asma

Risiko untuk mengembangkan asma, akan lebih rendah pada orang yang mengkonsumsi sejumlah tinggi nutrisi tertentu. Salah satu nutrisi ini adalah beta karoten, yang banyak terkandung dalam pepaya. Seperti yang juga terdapat pada manfaat brokoli, manfaat melon, labu dan manfaat wortel.


10. Mengurangi Berat Badan

Penelitian para ahli menunjukkan di dalam pepaya muda terdapat lebih banyak enzim dibandingkan dengan pepaya matang. Enzim pada pepaya memberikan dampak pada pengurangan protein, karbohidrat dan lemak pada tubuh. Sistem metabolisme menjadi lebih optimal dan juga menjadikan pembakaran lemak menjadi energi berlangsung dengan baik.

Jangan Lupa Kunjungi Juga Situs Walatra Sehat Sendi 


0 komentar:

Post a Comment